Pulau Komodo dan Keajaibannya

Tak perlu menunggu pengakuan siapa pun untuk menyatakan Taman Nasional Pulau Komodo adalah keajaiban alam dunia. Orang hanya perlu pergi ke sana dan menjadi saksi bahwa keajaiban sudah terbentang di depan mata, jauh sebelum kita menginjak pantai pulau-pulaunya.

Perjalanan laut dari Labuan Bajo, Kabupaten Manggarai Barat, Nusa Tenggara Timur, menuju kawasan taman nasional ini, 18-19 Agustus 2011, membuktikan itu.

Laut yang membiru dengan barisan pulau-pulau kecil, bagian dari Kepulauan Sunda Kecil, dengan padang-padang rumput menghijau menjadi pengingat bahwa Indonesia adalah negeri bahari yang sangat indah.


Namun, semua itu hanya menjadi sebagian kecil dari keajaiban alam yang bisa dijumpai di situs Warisan Budaya Dunia UNESCO. Keajaiban lainnya adalah kekayaan fauna, baik yang berada di laut maupun di darat.

Terdapat setidaknya 277 spesies fauna darat—termasuk bintang utamanya, komodo (Varanus komodoensis)—253 spesies karang pembentuk terumbu, dan tak kurang dari 1.000 spesies ikan di wilayah seluas 1.817 kilometer persegi itu.

Taman Nasional Pulau Komodo adalah keajaiban dunia yang sesungguhnya.

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan berikan Saran dan Kritiknya, untuk kemajuan blog dan kenyamanan bersama.