Insting Hewan Patuh Kepada Manusia



Ada beberapa hewan yang mana Allah Swt memberi insting untuk tunduk dan patuh kepada manusia, agar manusia dapat memanfaatkannya dengan baik. Sebagaimana kita ketahui bahwa bentuk unta sangat cocok untuk iklim di padang pasir dan desain kuda cocok untuk perjalanan jarak jauh serta bentuk keledai untuk perjalanan jarak pendek.

Apa bedanya antara keledai dan harimau? Jika kita cermati kedua hewan ini, maka kita akan dapatkan perbedaan besarantara kedua hewan ini. Hal ini menunjukan bahwa setiap hewan mempunyai keistimewaan tersendiri sesuai tugas mereka.

Unta misalnya adalah sebuah sarana yang khusus digunakan untuk tunggangan dan membawa barang dagangan. Kendaraan-kendaraan kontemporer kesulitan melintasi padang pasir sementara unta-unta dapat berjalan dengan nyaman dan mudah.

Kita dapat menggunakan kulit dan daging unta sebagai makanan. Air susunya sebagai minuman dan obat srta berbagai manfaat lainnya dari hewan ternak ini. Oleh karena itu Allah Swt menyuruh kita bersyukur kepada-Nya dengan firmannya, “Apakah mereka tidak bersyukur?”

Desain unta cocok untuk melintasi padang pasir. Mereka juga tahan haus dan cocok untuk perjalanan jarak jauh. Uniknya, seekor unta yang gemuk dapat dikendalikan oleh seorang anak kecil. Seorang anak kecil dapat mengendalikan seekor unta yang melaju dengan kecepatan tinggi.

Cara pengendalian ini telah dikuasai secara sempurna. Siapakah yang membuat unta ini tunduk pada si anak serta menenangkan sekelompok unta untuk patuh padanya? Diluar dari itu jika seeokr unta yang melaju dengan kecepatan tinggi mampu membunuh 10 orang dewasa. Bagaimana unta dapat tunduk dihadapan anak kecil? Sementara anak kecil lainnya mengendalikan sekelompok unta yang mengangkut beban.

Seperti dalam firman Allah Swt surat Al-Nahl ayat 7:

Dan ia memikul beban-bebanmu ke suatu negeri yang kamu tidak sanggup sampai kepadanya, melainkan dengan kesukaran-kesukaran (yang memayahkan) diri. Sesungguhnya Tuhanmu benar-benar Maha Pengasih lagi Maha Penyayang.

Semoga artikel ini mengenai Insting Hewan Patuh Kepada Manusia dapat memberikan manfaat bagi anda dan memegang teguh ajaran Islam yang benar serta menguatkan keyakinan kepada Allah Swt.

Dapatkan Informasi dari Sponsor Weblog ini:
Terima kasih telah mengunjungi Islam Akidahku dan Sains Teknologi dan membaca artikel mengenai Insting Hewan Patuh Kepada Manusia.

0 comments:

Posting Komentar

Silahkan berikan Saran dan Kritiknya, untuk kemajuan blog dan kenyamanan bersama.